Lokasi wisata di Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Serang, Banten, ditutup selama masa pandemi virus corona atau Covid-19. Untuk Kabupaten Pandeglang, lokasi wisata yang kerap dipadati wisatawan pada kondisi normal di antaranya Pantai Carita hingga Tanjung Lesung.
Penutupan lokasi wisata itu tertuang dalam Surat Edaran (SE) 556/136-Dispar/2020 dan di posting melalui akun Instagram (IG) resmi @pemkab_pandeglang.
Dalam postingan tersebut, dibubuhi caption “Pemberitahuan perihal pembatalan pembukaan destinasi wisata di Kabupaten Pandeglang sampai dengan masa status pandemi Covid-19 di nyatakan aman,” begitu isi caption yang diunggah 19 jam lalu, saat dilihat pada Senin, 25 Mei 2020 pukul 11.44 WIB.
Dalam unggahan itu juga ada flyer yang berisikan keterangan penutupan lokasi wisata, yakni “Pemberitahuan, berdasarkan surat edaran kepala dinas pariwisata, nomor 556/136-Dispar/2020 tanggal 24 Mei 2020 perihal pembatalan pembukaan destinasi wisata sampa dengan masa status masa pandemi Covid-19 dinyatakan aman.
Destinasi wisata, SPA, salon (ditutup). Hotel, cottage, homestay, agar mengikuti protokol kesehatan. Biro travel perjalanan wisata, dihentikan sementara. Restoran atau rumah makan tetap buka dengan cara delivery order. Kegiatan event dihentikan sementara”.
Kemudian dalam surat edaran Dinas Pariwisata (Dispar) Pemkab Pandeglang itu ditujukkan kepada pelaku usaha destinasi wisata, sebagai tindak lanjut Surat Edaran (SE) Bupati Pandeglang nomor 443.2/665-Bag.Kesra/2020 tentang tindak lanjut pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19.